• SMK NEGERI 1 BLORA
  • Sekolah SMK Pusat Keunggulan

SMK N 1 Blora : Peringati Hari Pahlawan, Dan Event Kegiatan Siswa

Jumat, 10 November 2023 tepat pukul  07.00  diperingati sebagai Hari Pahlawan. Hari Pahlawan Nasional merujuk pada peristiwa bersejarah dalam perjuangan Indonesia untuk mempertahankan kemerdekaannya. Peringatan ini menjadi kesempatan untuk mengenang perjuangan hebat para pahlawan yang berkorban demi kemerdekaan dari penjajah.

Peringatan hari pahlawan ini dilakukan sebagai momentum untuk mengingatkan kepada kita pada pertempuran 10 November di Surabaya. Maka, untuk kembali mengingat dan mengenang jasa para  pahlawan diadakan upacara di lapangan depan dalam rangka peringatan Hari Pahlawan ke-78 dengan pakaian OSIS lengkap beserta atributnya untuk siswa.

Tidak hanya sekedar kegiatan upacara saja, di hari ini ada dua kegaiatan sekaligus yang harus diikuti oleh siswa kelas 10, 11, dan 12 yang tidak melaksanakan UKK yaitu :

-  INNER BEUTY CLASS

-  BIMBINGAN MENTAL , AKHLAK, dan KEROHANIAN

Beauty Class merupakan salah satu  bimbingan kelas yang mempelajari bagaimana cara berpenampilan yang baik, menarik , anggun,elegance, dengan pemakaian make-up yang tidak berlebih , serta menjaga kesehatan kulit yang baik terutama untuk kelas 12 yang tak lama lagi akan memasuki dunia kerja.

Kegiatan tersebut diikuti oleh siswa perempuan di ruang atas yakni ruangan lab Bahasa Inggris, ruang 30, 31,32. Kegiatan tersebut bertujuan untuk membagikan ilmu yang bermanfaat kepada siswa perempuan khususnya.

Manfaat mengikuti Inner Beauty Class ini adalah :

  1. Tampil lebih cantik dan menarik.
  2. Edukasi menjaga kesehatan kulit wajah.
  3. Menambah pengetahuan dan keterampilan dalam ber-make up.

Sedang kegiatan berikutnya adalah KEROHANIAN ( bimbingan mental dan akhlak ) yang diikuti oleh siswa laki-laki  baik kelas 10,11, 12 yang bertempat di Masjid SMK.

Bimbingan mental dan akhlak adalah usaha untuk memperbaiki dan memperbaharui suatu tindakan atau tingkah laku seseorang melalui bimbingan mental atau jiwanya sehingga memiliki kepribadian yang sehat, akhlak yang terpuji dan bertanggung jawab dalam menjalani kehidupannya. (HUMAS)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SMK NEGERI 1 BLORA : PENGUMUMAN PRESTASI SMKN 1 BLORA

Senin, 17 November 2025 SMK Negeri 1 Blora kembali melaksanakan upacara rutin yang bertempat di lapangan utama sekolah, dengan diikuti oleh seluruh peserta didik dari kelas 10, 11, dan

18/11/2025 13:22 - Oleh Administratorna - Dilihat 43 kali
SMKN 1 BLORA GELAR OPENING MONEV “PINTAR BERSAMA DAIHATSU” UNTUK PERKUAT SINERGI DUNIA PENDIDIKAN DAN INDUSTRI OTOMOTIF

Blora, 10 November 2025 — Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Blora kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat hubungan antara dunia pendidikan dan industri otomotif m

13/11/2025 15:07 - Oleh Administratorna - Dilihat 81 kali
SMKN 1 BLORA GELAR UPACARA HARI PAHLAWAN NASIONAL 2025, MOMENTUM MENUMBUHKAN SEMANGAT KEPAHLAWANAN DI KALANGAN PELAJAR

Blora, 10 November 2025 dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional yang jatuh pada Senin, 10 November 2025, SMK Negeri 1 Blora menggelar upacara bendera yang berlangsung khidmat d

10/11/2025 10:00 - Oleh Administratorna - Dilihat 58 kali
SMK NEGERI 1 BLORA : GELAR ACARA LEPAS PURNA TUGAS

Blora, 31 Oktober 2025 — Suasana haru dan penuh kekeluargaan menyelimuti Aula Utara SMK Negeri 1 Blora pada Jumat siang (31/10/2025). Seluruh guru dan karyawan menghadiri acara Le

05/11/2025 07:46 - Oleh Administratorna - Dilihat 97 kali
SMK NEGERI 1 BLORA GELAR “ESTENSI BULAN BAHASA COMPETITION 2025” UNTUK WUJUDKAN GENERASI KREATIF DAN LITERATIF

Blora, 28–29 Oktober 2025 — Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa dan Sastra Indonesia, SMK Negeri 1 Blora menyelenggarakan kegiatan bertajuk “Estensi Bulan Bahasa Co

05/11/2025 07:43 - Oleh Administratorna - Dilihat 117 kali
SMK NEGERI 1 BLORA : PEMBAGIAN RAPOR ASTS SEMESTER GANJIL TAHUN 2025

Jumat, 17 Oktober 2025 SMK Negeri 1Blora mengadakan penerimaan rapor Asesmen Sumatif Tengah Semester (ASTS) bagi seluruh siswa kelas 10,11,12 yang sudah dimulai dari Selasa, 14 Oktober

20/10/2025 14:30 - Oleh Administratorna - Dilihat 193 kali
DHARMA WANITA PERSATUAN SMK NEGERI 1 BLORA

Jumat, 17 Oktober 2025 – Dharma Wanita Persatuan (DWP) SMK Negeri 1 Blora menggelar kegiatan arisan rutin yang berlangsung dengan penuh keakraban dan kebersamaan. Kegiatan ini tid

20/10/2025 14:29 - Oleh Administratorna - Dilihat 207 kali
SMK NEGERI 1 BLORA : BHINA GOES TO SCHOOL

Blora, 16 Oktober 2025 Rumah Sakit (RS) Bhina Rembang adakan Medical Check Up (MCU) dan Pemeriksaan Mata Gratis di SMK Negeri 1 Blora. Sedari pukul 09.00 s.d. selesai RS yang swasta ya

17/10/2025 10:00 - Oleh Administratorna - Dilihat 187 kali
SMK NEGERI 1 BLORA : BEAUTY AND HANDSOME CLASS WITH VIVA COSMETICS

Rabu, 15 Oktober 2025 bertempat di ruang aula selatan SMK Negeri 1 Blora adakan Pelatihan Kecantikan Viva Cosmetics yang bertema : Meningkatkan Pengetahuan dan Keterampilan di Industri

16/10/2025 12:00 - Oleh Administratorna - Dilihat 249 kali
SMK NEGERI 1 BLORA : ADAKAN PELANTIKAN DAN SERAH TERIMA JABATAN PENGURUS OSIS DAN MPK

Kudus, 13 Oktober 2025 – Tepat pukul 07.00 di lapangan depan  SMK Negeri 1 Blora mengawali hari dengan pelaksanaan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) bagi Pengurus OSIS

14/10/2025 14:32 - Oleh Administratorna - Dilihat 262 kali