SMK 1 BLORA : DINPORABUDPAR Adakan Sosialisasi Duta Wisata 2024, Sosialisasi NCL dan Laskar Buah
“ DUTA WISATA” ya, sematan kata itu pasti mengandung arti positif yang cukup membuat kita takjub, karena predikat tersebut pasti menunjuk pada pelajar yang memang cukup terpandang, berbobot, dan tak salah pilih.
Kamis, 25 April 2024 kunjungan dari Dinas Pemuda dan olahraga Budaya Pariwisata adakan sosialisasi dalam rangka mencari bibit-bibit yang unggul dan berkualitas di SMA/SMK/MA se-Kabupaten Blora yang memang sesuai kriteria yang diharapkan.
Galih Indra N, S.Fil dari DINPORABUDPAR mengatakan tahapan seleksi memang dijadwalkan dari April ini dimulai dari proses pendaftaran dan registrasi. Bukan hanya Galih Indra saja sebagai narasumber , Yeti Romdonah, S.E., M.M. juga memberi kiat dan trik agar lolos dalam tahapan seleksi.
“ Prestasi yang kamu punya tunjukkan, keahlian silakan kalian kembangkan, tinggi semampai, postur tubuh yang baik, kecakapan berbicara, menguasai pengetahuan, bertalenta, mandiri, supel, dan ramah memang kriteria yang kami inginkan, “ tegas Yeti Romdonah.
Untuk lebih meyakinkan, turut juga digandeng Kakang Favorit dan Wakil II Mbakyu Blora 2023 yakni, Fahmi Nurohman, dan Gabby Natalia Irawan untuk menceritakan pengalaman yang didapat pada saat event Dutwis berlangsung.
Ada memang beberapa misi yang harus dilaksanakan seorang duta wisata, yakni salah satunya sarana edukasi atau memberikan informasi kepada masyarakat luar maupun dalam daerah berkaitan dengan destinasi wisata yang ada di Kabupaten Blora.
Selain Duta Wisata, ada dua agenda yang lain yakni sosialisasi dari NCL Madiun dan rekruitmen dari PT Laskar Buah Indonesia yang dalam waktu dekat membutuhkan karyawan toko, teller, maupun helper.
NCL Madiun merupakan sekolah perhotelan dan kapal pesiar terbaik, dan terbesar dengan materi pendidikan yang ditawarkan baik dalam satu tahun maupun tiga tahun, yang nantinya kelak dididik dan ahli dalam bidangnya. NCL Madiun juga memastikan tak akan menunggu waktu lama untuk cepat terserap dalam bidang pekerjaan perhotelan maupun kapal pesiar.
NCL Madiun juga menawarkan untuk masuk dengan biaya ramah dan terjangkau, hanya biaya pendaftaran , dan biaya pendidikan yang bisa diangsur selama pendidikan.
Erycho dari PT Laskar Buah Indonesia juga mengimbau untuk siswa SMK N 1 Blora agar selepas dari SMK segera mencari pekerjaan karena rata-rata perusahaan memang mencari yang Fresh Graduate. PT Laskar Buah bukan hanya semata menjual produk buah-buah segar, tapi juga sebagai penyuplai buah untuk beberapa hotel yang memang sudah bekerjasama karena kami sudah menyandang label PT, tegas Erycho.(Ey, HUMAS)
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SMK NEGERI 1 BLORA : WORKSHOP BUDAYA INDUSTRI BERSAMA PINTAR BERSAMA DAIHATSU (PBD)
SMK Negeri 1 Blora kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat hubungan antara dunia pendidikan dan industri otomotif melalui kegiatan workshop budaya industri yang bekerja sama de
SMK NEGERI 1 BLORA : GELAR ARISAN DHARMA WANITA DAN RAYAKAN LOMBA-LOMBA MENJELANG PERINGATAN HARI IBU
SMK Negeri 1 Blora, 12 Desember 2025 - Dalam rangka memperingati Hari Ibu tahun 2025, Dharma Wanita Persatuan SMK Negeri 1 Blora mengadakan arisan rutin Dharma Wanita dan lomba-lomba ya
SMK NEGERI 1 BLORA : SOSIALISASI PKL KEPADA ORANG TUA MURID KELAS XII , BPJS KETENAGAKERJAAN, SERTA PT POS INDONESIA
Hari ini, Senin, 8 Desember 2025, SMK Negeri 1 Blora mengadakan sosialisasi Praktik Kerja Lapangan (PKL) kepada orang tua murid yang bertempat di Aula Utara SMK Negeri 1 Blora dengan di
SMK N 1 BLORA DAN KODAM IV/DIPONEGORO SEPAKATI MOU UNTUK PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
SMK N 1 Blora dan Kodam IV/Diponegoro telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) untuk melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) bagi siswa kelas 12 pada Jumat, 28 November
SMK NEGERI 1 BLORA : STTR CEPU SOSIALISASIKAN PROGRAM KULIAH DI SMK N 1 BLORA
Sekolah Tinggi Teknologi Ronggolawe (STTR) Cepu melakukan sosialisasi program kuliah kepada siswa-siswi SMK N 1 Blora pada Kamis, 27 November 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk memberik
SMK NEGERI 1 BLORA : ADAKAN PEMBEKALAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
Blora, 24–25 November 2025 – Siswa SMK Negeri 1 Blora mengikuti kegiatan pembekalan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang digelar selama dua hari, 24 dan 25 November 2025. Kegia
SMK NEGERI 1 BLORA : ADAKAN SOSIALISASI DARI UPGRIS
Kamis, 27 November 2025, UPGRIS Semarang melakukan sosialisasi ke SMK N 1 Blora untuk memberikan informasi tentang program studi dan peluang karir bagi siswa. Acara ini bertujua
SMK NEGERI 1 BLORA : SOSIALISASI PKL DARI KODAM 4 DIPONEGORO
Blora, 24 November 2025 – KODAM 4 Diponegoro kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pendidikan dan pengembangan kompetensi siswa. Pada hari ini, Serma Andy Setiawan, Huma
SMK NEGERI 1 BLORA : PENGUMUMAN PRESTASI SMKN 1 BLORA
Senin, 17 November 2025 SMK Negeri 1 Blora kembali melaksanakan upacara rutin yang bertempat di lapangan utama sekolah, dengan diikuti oleh seluruh peserta didik dari kelas 10, 11, dan
SMKN 1 BLORA GELAR OPENING MONEV “PINTAR BERSAMA DAIHATSU” UNTUK PERKUAT SINERGI DUNIA PENDIDIKAN DAN INDUSTRI OTOMOTIF
Blora, 10 November 2025 — Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Blora kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat hubungan antara dunia pendidikan dan industri otomotif m
